Friday, May 4, 2018

Dari 11 kota penyelenggara Piala Dunia 2018, Rusia, Kazan menyimpan keunikan tersendiri dibandingkan dengan kota-kota lainnya. Kazan, salah satu kota tertua dalam sejarah Rusia merupakan rumah dari berbagai macam etnik yang ada di negara ini. Di kota yang dihuni populasi Muslim terbesar di Rusia tersebut terdapat 100 macam etnik dengan latar keragaman budaya yang berbeda.

Selain kaya akan keragaman budaya etnik, Kazan dikenal juga sebagai kotanya pemuda karena 30 universitas terbesar di Rusia dengan populasi pemuda berjumlah kurang lebih 180.000 orang berada disini. Perpaduan antara keragaman etnik dan populasi pemuda yang besar membuat Kazan menjadi kota yang sarat nuansa toleransi diikuti semangat generasi muda yang dinamis.

Sebagai kota penyelenggara Piala Dunia 2018, Kazan telah siap menyambut para fans juga turis yang ingin merasakan keunikan yang tersimpan didalamnya. Kazan terkenal dengan kebudayaan etnik Tartarnya yang khas.

Beberapa objek destinasi wisata yang menarik dikunjungi di Kazan antara lain Kazan Kremlin, sebuah komplek pemerintahan di abad ke 16 yang sudah terdaftar sebagai situs warisan kekayaan dunia dari UNESCO. Kawasan jalan Baumskaya cukup menarik dikunjungi dengan banyaknya restoran, bar serta situs bangunan bersejarah lainnya.

Bagi pecinta kuliner, masakan khas etnik Tartar layak dicoba berikut aneka macam kue, kudapan hingga hidangan pencuci mulut olahan dari bahan dasar madu.

Baca Juga : Prediksi Bola Akurat Dan Terpercaya

Menara Syuyumbike, Katedral Blagoveshchensky, Masjid Kul Sharif dan Kawasan Family Center dengan bangunan arsitektur berbentuk mangkuk atau Chasha ikut masuk dalam daftar objek wisata yang bisa dikunjungi.

Kazan akan menyelenggarakan 6 pertandingan Piala Dunia antara lain Prancis lawan Australia di Grup C pada 16 Juni, Spanyol lawan Iran pada 20 Juni, Polandia berhadapan dengan Colombia, 24 Juni dan juara bertahan, Jerman lawan Korea Selatan di Grup F pada 27 Juni.

Selain babak penyisihan grup, Kazan akan menyelenggarakan dua pertandingan babak 16 besar pada 16 dan 30 Juni. Babak perempat final Piala Dunia 2018 juga berlangsung di kota ini pada 6 Juli. Keseluruh pertandingan berlangsung di Kazan Arena, stadion berkapasitas 45.000 penonton berdesain elegan, modern dan artistik.

0 comments:

Post a Comment

Search

Bookmark Us

Delicious Digg Facebook Favorites More Stumbleupon Twitter